Laptop Toshiba Portege Z930 Sebagai Ultrabook Terbaik Saat Ini
Diposting oleh
Laptop Toshiba Portege Z930 lebih cocok digolongkan dalam kelompok ultrabook, mengingat body yang tipis dan kompak dengan tebal hanya 2,1 cm dan berat yang hanya 1,1 kg Toshiba Portege ini cukup ringan untuk dijinjing.
Dengan dukungan OS Windows 8 terbaru, pilihan koneksi yang lengkap dan ketahanan batere yang baik (Li-ion 6 sel), laptop ini sangat cocok bagi para pebisnis yang bermobilitas tinggi.
Bila kita mengintip ke daleman laptop Toshiba Portege ini, disana terbenam spesifikasi mesin yang cukup 'wah'. Processor Intel Core i5-3317U (Dual-Core 1,7 GHz, 3 MB Smart Cache), 6GB RAM DDR3, dan kartu grafis Intel HD4000 menunjukan bahwa Toshiba tidak main-main dengan produknya.
Lalu apa kekurangan dari laptop ini?
Dengan harga yang dipatok pada kisaran 14 jutaan rupiah, konsumen akan dibuat sedikit kecewa karena laptop ini belum menggunakan teknologi taouchscreen di dalamnya. Terasa belum klop jika menggunakan sebuah perangkat dengan Windows 8 terbaru tapi layarnya belum mendukung touchscreen. Sangat disayangkan.
Kekurangan dari laptop ini adalah, layar LCD 13,3"-nya terlihat ringkih ketika dalam keadaan terbuka. Meskipun Toshiba telah menyiasatinya dengan engsel yang kokoh sebagai penyanggah layar tipisnya, namun hal itu tidak sepenuhnya menghilangkan kekhawatiran pengguna akan dudukan layar yang ringkih tersebut. Sebuah harga yang harus di bayar untuk mendapatkan layar yang ramping dan tipis.
Laptop Toshiba Portege Z930 Sebagai Ultrabook Terbaik Saat Ini